Perkuat Komitmen Kemenag Dalam Pelayanan Umat

  • Whatsapp

PENYEMATAN LENCANA – Gubernur Sulteng, H. Longki Djanggola, saat menyematkan Satya Lencana Karya Satya, kepada salah seorang pegawai Kemenag Sulteng, pada upacara puncak peringatan HAB ke-71 Kemenag, di Ampana, Selasa 3 Januari 2017. (foto: IMAM/PE)

AMPANA, PE – Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Sulteng, menggelar upacara puncak peringatan Hari Amal Bhakti Kemenag RI ke-71 tingkat Provinsi Sulteng, di lapangan alun-alun Kantor Bupati Tojo Unauna, Selasa 3 Januari 2017.

Upacara ini dihadiri langsung Gubernur Sulteng, H. Longki Djanggola selaku Inspektur Upacara. Turut hadir, Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Sulteng, Derry B. Djanggola, Kepala Kanwil Kemenag Sulteng, H. Abdullah Latopada, Bupati Tojo Unauna, Muhammad Lahay, Perwakilan beberapa SKPD Provinsi Sulteng, unsur Forkompinda Kabupaten Tojo Unauna, para Kepala Kantor Kemenag se-Sulteng, serta ratusan pegawai lingkup Kemenag se-Sulteng.

“Dengan peringatan HAB ini, semoga semakin memperkuat komitmen kita semua, terhadap integritas dan etos kerja, sebagai pelayan masyarakat dan pengayom semua umat beragama,” kata Gubernur Sulteng, H. Longki Djanggola, membacakan sambutan Menteri Agama (Menag) RI, Lukman Hakim Saifudin.

Melalui Gubernur, Menag juga menyampaikan, beberapa prestasi yang menjadi nilai positif kinerja Kementerian Agama, di antaranya Indeks kepuasan Jamaah Haji yang terus naik, indeks kerukunan umat beragama juga masih tinggi, dan indeks reformasi birokrasi naik dari peringkat CC menjadi B.

“Hal ini yang berimplikasi, pada naiknya tunjangan kinerja dari 40 menjadi 60 persen,” kata Gubernur.
Selain itu, di usianya yang mencapai 71 tahun, Kemenag RI juga meraih sejumlah penghargaan, seperti penghargaan dari Presiden sebagai Penyedia Layanan BLU dengan Akses Terjangkau, serta penghargaan dari Kemenkeu sebagai Kementerian dengan Kontribusi Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) terbesar dalam APBN.

“Kementerian Agama juga mendapatkan penghargaan ganda terkait ekonomi syariah, yaitu sebagai Pemrakarsa Proyek Infrastruktur Berbiaya Surat Berharga Syariah Negara (SBSN), dan Investor Utama Sukuk Negara Domestik,” tambahnya.

Meskipun masih bertanda kuning pada pemenuhan standar layanan publik, lalu mengalami penurunan predikat dari WTP menjadi WDP dalam audit keuangan oleh BPK, serta masih adanya keluhan-keluhan publik yang belum terselesaikan secara tuntas, Menag, sebagaimana disampaikan Gubernur, berharap agar Kemenag dapat tertjs konsisten dengan kinerja positif dan tetep mempertahankan pelayanan dengan baik.

Dalam upacara puncak peringatan HAB ke-71 Kemenag RI, Gubernur Sulteng, H. Longki Djanggola, juga berkesempatan memberikan penghargaan Satya Lencana Karya Satya, mewakili Presiden RI, kepada 136 orang pegawai di lingkup Kemenag Sulteng.

Penghargaan Satya Lencana Karya Satya ini, diberikan kepada para pegawai yang telah melakukan masa bakti selama puluhan tahun sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Kemenag Sulteng. Para penerima tersebut, masing-masing 12 orang atas pengabdian selama 30 tahun, 25 orang atas pengabdian selama 20 tahun, dan 99 orang atas pengabdian selama 10 tahun. (mg01)

Pos terkait