Diserang, Ahok Tuding Pasangan Nomor Urut 1 dan 3 Membangun Opini Menyesatkan

  • Whatsapp
Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok

JAKARTA, PE – Tak terima diserang dari dua kubu lawan politiknya, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, menuding pasangan nomor urut satu dan dua suka menyesatkan opini publik.

“Saudara pasangan nomor urut satu dan tiga ini suka membangun opini publik yang menyesatkan.,” kata Ahok, diiringi suara riuh para pendukung, saat sesi debat Pilkda DKI di gedung Bidakara Jakarta, Jumat malam (10/2).

Bacaan Lainnya

Ia kemudian mencontohkna dengan menunjukkan sebuah gambar untuk memastikan bahwa pemerintah di bawah kepemimpinannya, telah peduli terhadap penyandang disabilitas.

“Dewan transportasi kami, itu ada penyandang disabilitas di dalamnya. Jadi ada perwakilan. Makanya jangan heran, kami membeli banyak bus, yang shockbreakernya bisa miring. Jadi kalau berhenti, kursi roda turunnya pun rata,” jelasnya.

Sebelumnya, serangan yang cukup telak datang dari Bu Sylvi, pasangan calon wakul gubernur nomor urut 1. Terkait pemerdayaan pengandang disbilitas, Sylvi tak tanggung-tanggung, langsung menyerang pasangan nomor urut dua.

Dia tak mau muluk-muluk. Dia mempertanyakan seberapa banyak penyandang disabilitas diterima dan bekerja di pemrov DKI.

“Saya pingin yang kongkrit aja deh. Ada ngga sih di kantor balaikota mempekerjakan penyandang disabilitas. Di kantor-kantor BUMD, adanya berapa?,” kata Sylvi, saat menanggapi pernyataan pasangan nomor urut 2.

Selain itu, Sylvi juga menyinggu pengurangan anggaran PKK.

Menanggapi hal itu, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengatakan, pasangan pesaingnya selalu membuat oponi menyesatkan publik.

“Tadi bu Sylvi mengatakan, tidak ada PNS dari penyandang disabilitas yang kerja. Astaga, ibu Sylvi ini kemana aja? Kita ini ada satu persen, penyandang disabilitas yang bekerja di DKI lho!,” kata Ahok.

Pernyataan Ahok itu mengundang tawa para penonton yang hadir di studio. Terutama dari pasangan calon nomor urut 2.

(SM/Palu Ekspres)

Pos terkait