PALU EKSPRES, PALU – Terjadi ledakan bom di depan Gereja Katedral, Jalan Kartini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Ahad (28/3/2021). Beberapa orang dilaporkan terluka akibat ledakan tersebut. Hingga kini, pihak Kepolisian terus melakukan penyelidikan terhadap kasus ini.
Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah, Rusman Langke, mengecam keras atas perbuatan tersebut. “Tidak ada ajaran agama manapun yang memerintahkan kekerasan antar sesama umat manusia,” kata Kakanwil usai mengikuti vaksinasi di Bapelkes Provinsi Sulteng, Senin (29/3/2021).
Kakanwil juga meminta agar seluruh umat beragama untuk tenang dan tidak terpancing isu hoaks dan tidak bertanggung jawab terkait aksi tersebut. “Mari Kita tetap tenang waspada dan tetap menjaga kerukunan antar sesama umat beragama,” imbaunya.
Sesuai imbauan Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kakanwil Kemenag Sulteng pun mengingatkan agar ASN Kemenag tidak turut menyebarkan konten yang berisi kekerasan yang tidak layak dibagikan ke publik. ASN Kemenag Sulteng agar tidak menyulut keresahan di publik maupun media sosial.
“Justru ASN harus menjadi penyejuk, turut mendorong terwujudkan kenyamanan dan kedamaian dalam beribadah antar umat beragama, khususnya di Sulawesi Tengah,” pungkasnya. (Humas Kemenag)