Ini Misi Besar Presiden Baru AC Milan

  • Whatsapp

PALU EKSPRES, MILAN – Seiring pergantian kepemilikan saham mayoritas, AC Milan resmi mengumumkan Yonghong Li sebagai presiden anyar. Berdasarkan pertemuan antara pemegang saham, Li disahkan sebagai pengganti Silvio Berlusconi, yang sudah 31 tahun berkuasa di Milan.

Pebisnis real estate asal Tiongkok itu merupakan kepala dari Rossoneri Sport Investment Lux, yang baru saja mengakuisisi 99,9 persen saham AC Milan. Jajaran direksi juga akan diisi oleh para kolega seperti Han Li, Lu Bo, Renshau Xu, dan juga Roberto Capelli, Marco Fassone (CEO), Marco Pantuano, dan Paolo Scaroni.

Bacaan Lainnya

“Saya sangat antusias menjadi presiden Milan. Hampir dua tahun kami bernegosiasi sampai akhirnya deal,” ucap Li kepada Premium Sport.

“Selama periode negosiasi itu, kami melalui masa-masa sulit. Tapi kami selalu berusaha menyelesaikannya karena sebagian besar masyarakat Tiongkok seusia saya memiliki kecintaan besar terhadap Milan. Karean perasaan itu, kami akhirnya bisa merampungkan kesepakatan,” imbuhnya.

Seiring pengesahan itu, Li memiliki misi awal membawa AC Milan kembali tampil di Liga Champions. Namun, misi Li tentunya tak berhenti sampai di sana.

“Target objektif Milan? Pertama, paling penting adalah membawa tim kembali ke Liga Champions. Setelah itu, kami ingin berada di jajaran lima besar klub terhebat di dunia. Namun untuk mencapai itu, kami harus melalui selangkah demi selangkah,” pungkas Li.

(ira/JPG)

Pos terkait