Bupati Parimo Serahkan Bantuan Peralatan Olahraga Ke Pondok Pesantren

  • Whatsapp
Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) menyerahkan bantuan peralatan olahraga di Pondok Pesantren (Ponpes) Qadimul Quran di Desa Gio Kecamatan Moutong, Kamis (2/2/2023). Bantuan ini diserahkan langsung oleh Bupati Samsurizal Tombolotutu kepada pimpinan Ponpes. Menurut Samsurizal, hal ini dilakukan guna mendukung kemajuan olahraga di daerah tersebut/ Aswadin-PaluEkspres

Pemerintah Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) menyerahkan bantuan peralatan olahraga di Pondok Pesantren (Ponpes) Qadimul Quran di Desa Gio Kecamatan Moutong, Kamis (2/2/2023).

Bantuan tersebut berupa peralatan atau perlengkapan olahraga Gateball.

Bacaan Lainnya

Bupati Samsurizal Tombolotutu menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada pimpinan Ponpes. Menurut Samsurizal, bantuan ini guna mendukung kemajuan olahraga di daerah tersebut. 

Termasuk program Gubernur Sulawesi Tengah menuju Sulteng emas 2024. Oleh karena itu, pihaknya terus melakukan penjaringan bakat terhadap anak usia dini.

“Saya berharap alat gateball ini dipergunakan dengan sebaik baiknya. Utamanya untuk latihan para santri di pondok pesantren ini,” ujarnya.

Ketua pengurus kabupaten cabang olahraga gateball Hendra Bangsawan berharap, pemberian bantuan memicu semangat masyarakat untuk menggemari Cabor gateball. 

“Dengan bantuan pak Bupati ini adik adik di Ponpes Qadimul Qur’an semakin giat berlatih. Saya minta pimpinan Pondoknya bisa menghubungi kami supaya bisa kami datangkan pelatih profesional,” ujarnya.

Sementara, Camat Moutong Aftar Nusa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Parigi Moutong yang telah memberikan bantuan berupa alat gateball kepada Pondok Pesantren Qadimul Qur’an Desa Gio.(Diskominfo Parimo/asw Palu Ekspres)

Pos terkait