PALU EKSPRES, PALU– Kamis kemarin, Kalla Toyota Palu resmi meluncurkan New Avanza dan New Veloz. Selanjutnya, Sabtu 19 Januari 2019, generasi terbaru Avanza itu akan diperkenalkan kepada publik secara terbuka.
Branch Manager Kalla Toyota Palu, Ariyanto Arifin menyebut, new Avanza dan new Veloz kini tampil semakin mewah dan stylish.
Penyegarannya adalah garis-garis desain di body market leader low MPV produksi lndonesia.
Memasuki 15 tahun kehadiran di Indonesia, New Avanza dan New Veloz memberikan
kesan yang berbeda dengan tampil lebih modern, lengkap dan juga lebih nyaman. Tapi tidak meninggalkan DNA utama yang sudah diterima dengan baik penggunanya di Indonesia.
Perubahan mendasar jelas Ariyanto terlihat pada bagian depan yang
tampak semakin kokoh, stylish, dan modern.
Perubahan mencolok terlihat pada empat lampu headlamp yang dibelah mengekspresikan desain stylish dan modern. Tampilan headlamp menggunakan lampu LED dan ditunjang dengan desain garnish menarik. Mampu mengekspresikan sorotan yang tajam dan ramping. Fender lebar memberikan penampilan yang lebih berkelas dan stabil. Bumper depan tampil kian berkarakter dipadu dengan desain rumah lampu kabut yang tajam
Sementara bagian belakang, tampilan New Avanza dan New Veloz juga tampak lebih lebar berkat desain terbaru dari lampu belakang. Penggunaan plate chrome pada pintu belakang kian mendukung kesan lebih lebar pada New Avanza.
Untuk pengemudi, tampilan meter cluster pun hadir lebih modern dan mudah dibaca informasinya. Sedangkan desain center cluster dan A/C control juga mengalami penyegaran. Semua varian New Avanza dan New Veloz menggunakan console box yang dilengkapi illumination lamp, power slot (row 1 dan 2), dan USB port (row 3).
“Berbagal kelebihan yang dimiliki New Avanza dan New Veloz menjadikan mobil im’ tetap menjadi pilihan pelanggan setianya. Sejak diperkenalkan pada 2003, hingga kini Avanza telah terjual Iebih darl’ 1,7 juta unit,”paparnya.
Kisaran harga, new Avanza dan new Veloz menurutnya tidak terlalu jauh dari kelas tertinggi Avanza sebelum nya yaitu matic velos. Meski fiturnya lebih lengkap, Ariyanto memastikan perbedaan harga tidak terlalu signifikan.