PALU EKSPRES, PALU – Gubernur Sulteng Longki Djanggola didampingi Sekda Provinsi Moh. Hidayat Lamakarate, menerima Kunjungan Duta Besar Prancis untuk Indonesia Jean Charles Berthonnet dan Anggota Parlemen Prancis di ruang kerja gubernur , Kamis, 1 November 2018.
Pada kesempatan itu Duta Besar Prancis Jean Charles Berthonnet dan juga anggota parlemen Prancis Raphael Gerard, Maina Sage dan Sandra Marsaud, menyampaikan salam dari Presiden Prancis dan Menlu Prancis bahwa Negara Prancis dan masyarakatnya ikut berduka atas musibah yang terjadi di Sulawesi Tengah.
Atas kepedulian itu Prancis langsung memberikan bantuan berupa stasiun Instalasi air bersih siap minum.
“Setelah kami meninjau kami bangga karena bantuan tersebut sangat bermanfaat untuk masyarakat banyak,” ujar duta besar Prancis Jean Charles Berthonnet.
2 Unit Mesin Instalasi Air Bersih tersebut akan dihibahkan kepada Pemerintah Sulteng. Prancis juga kata dia, akan terus memberikan bantuan dan berkoordinasi dengan BNPB Pusat sesuai ketentuan Indonesia.
Gubernur Sulawesi Tengah Longki Djanggola menyampaikan rasa terimakasih atas perhatian dan dukungan negara dan masyarakat Prancis. “Bantuan dari negara Prancis sangat bermanfaat buat kami khususnya masyarakat sangat membutuhkan,” ujar Longki tak lupa memperkenalkan pejabat pemprov yang mendampinginya saat pertemuan itu.
(Humas pemprov Sulteng/ Palu Ekspres)