Pasca Bencana, Koperasi di Sigi Dilakukan Penguatan

  • Whatsapp

PALU EKSPRES, SIGI– Dinas Koperasi Kabupaten Sigi melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Keuangan Koperasi.

Selain melaksanakan Bimtek, Dinas Koperasi juga sekaligus me-launching aplikasi pengelolaan administrasi pelaporan keuangan koperasi, Sabtu 24 Agustus 2019.

Bacaan Lainnya

Bupati Sigi, Mohamad irwan, dalam kesempatan tersebut mengatakan, koperasi dapat menjadi salah satu solusi konkrit dalam memulihkan ekonomi masyarakat, terutama masyarakat Sigi pascabencana. Hal ini karena prinsip dasar koperasi merupakan gotong royong dan kekeluargaan yang merupakan kelaziman bagi kita masyarakat Kabupaten Sigi,”kata Irwan.

Lebih lanjut kata Irwan, untuk mengawali reformasi perkoperasian juga sangat dibutuhkan pondasi yang kuat dari dalam koperasi itu sendiri. “Manajemen merupakan salah satu satu bagian penting dari koperasi. Berhasil tidaknya suatu koperasi sangat tergantung pada mutu dan kerja dalam bidang manajemennya, yang harus diperhatikan terutama manajemen keuangan koperasi yang merupakan jantung dari pergerakan Perkoperasian,”terangnya.

Ia juga mengapresiasi Dinas Koperasi Kabupaten Sigi yang berinisiasi dengan tim penyusun juknis koperasi berbasis pertanian dalam rangka pengimplementasian Permendagri Nomor 123 tahun 2018. Sehingga koperasi yang akan diberi penguatan modal tersebut benar-benar sesuai dengan peraturan Perundang-Undangan yang berlaku. (mg4/palu ekspres)

Pos terkait