Kapolres Tolitoli Disambangi Belasan Wartawan

  • Whatsapp
Belasan wartawan dan LSM foto bersama usai disambut Kapolres Tolitoli yang baru. Foto: Istimewa

PALU EKSPRES, PALU – Kapolres Kabupaten Tolitoli AKBP Budhi Batara Pratidina, S.IK, disambangi belasan wartawan dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM).

Kedatangan mereka disambut baik oleh Kapolres yang baru menjabat dua pekan di Tolitoli itu di lobi Mapolres, Senin (15/06/2020).

Bacaan Lainnya

Dalam pertemuan tersebut, ketua LSM Gerakan Indonesia Anti Korupsi (GIAK), Hendri Lamo mulai angkat bicara dan menyampaikan bahwa tujuan mereka tak lain adalah mempererat hubungan kemitraan yang selama ini telah terjalin bersama Kapolres yang bertugas sebelumnya dengan para kuli tinta dan LSM di Tolitoli.

“Kedatangan sejumlah wartawan dan LSM bertemu Kapolres tujuannya untuk mambangun kemitraan, apalagi Tolitoli salah satu daerah yang turut menyelenggarakan Pilkada pada Desember mendatang,” kata Hendri Lamo kepada Kapolres Tolitoli itu.

Menurut dia, selain peran aparat termasuk kepolisian peran media dan LSM sangat diperlukan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di daerah agar tetap aman dan kodusif terlebih lagi menjelang pesta demokrasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan di helat 9 Desember tahun ini.

“Suksesnya Pilkada selain karena peran aparat yang netral dalam menjaga keamanan juga diukur dari peran media dan LSM sebagai mitra kepolisian,” tandas Hendri.

Pada pertemuan itu, Kapolres Tolitoli AKBP Budhi Batara Pratidina memberikan apresiasi atas kedatangan para wartawan dan LSM yang selama ini sudah membangun hubungan baik dengan pihak Polres Tolitoli selama ini.

“Hubungan kemitraan yang selama ini telah dijalin harus dipertahankan jika masih ada yang kurang perlu ditingkatkan demi menjaga Tolitoli yang kondusif,” kata Kapolres itu.

Kapolres berharap kalau pertemuan semacam itu dapat berlanjut dan intens dilakukan agar komunikasi antar Kapolres bersama wartawan dan LSM dapat terus terjalin demi menjaga hubungan siraturahmi yang baik.

“Pertemuan seperti ini perlu diagendakan lagi, apalagi saya orangnya lebih suka diluar dari pada di kantor,” tutupnya. (mg5/palu ekspres)

Pos terkait