PALU EKSPRES, PARIMO– Kepolisian Resor (Polres) Parigi Moutong (Parimo) mengaku siap mengamankan proses pendistribusian dan penyuntikan vaksin Covid-19.
Kapolres Parimo melalui Kabag Ops, AKP Junus Acpha mengatakan, saat ini pihaknya masih berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Parigi Moutong terkait pendistribusian dan pemberian vaksin tersebut.
“Tadi baru saja mendapat perintah dari Polda Sulteng terkait perencanaan pelaksanaan pendistribusian vaksin ini,” kata Junus Acpha saat konferensi pers di Posko Satgas Covid-19, Kamis (7/1/2021).
Olehnya, sekaitan hal itu pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan selaku pihak yang memiliki kewenangan untuk pelaksanaan penyuntikan vaksinasi kepada masyarakat di Kabupaten Parigi Moutong.
Menurutnya, untuk pelaksanaan pengawalan dan keamanan terkait pendistribusian paket vaksin itu, mereka yang dari Polres Parimo mengaku siap dan tetap mengacu pada aturan yang berlaku.
“Kita siap laksanakan pengamanan dan pengawalan sesuai dengan aturan serta tetap berkoordiasi terkait jadwal yang telah ditentukan oleh Dinkes,” ujarnya.
Sekaitan itu, lanjut dia mengatakan, pihak kepolisian Polres Parimo saat ini sedang melaksanakan tugas dalam Operasi Aman Nusa II, dengan melibatkan sebanyak 35 personil. Di mana di bulan Januari 2021 ini sudah masuk tahap enam.
“Jadi sasaranya, bertugas untuk percepatan, pencegahan serta memutus mata rantai penyebaran virus corona.” ujarnya.
Selenjutnya kata dia, 35 personil ini juga nantinya akan melakukan pengawalan dan pengamanan pendistribusian paket vaksinasi di Kabupaten Parigi Moutong.
Ia menambahkan, untuk Polres Parigi Moutong sendiri, Operasi Aman Nusa II ini terdiri dari, lima Satuan tugas (Satgas). Masing-masing Satgas, deteksi, Satgas pencegahan, penanganan dan rehabilitasi, kemudian penegakan hukum, dan Satgas PAM Ops.
“Jadi dalam pengamanan pendistribusian paket vaksinasi dari Provinsi Sulawesi Tengah ke Kabupaten, Polres Parimo akan melibatkan seluruh Satgas ini,” ujarnya.
Dia mengatakan, setelah paket vaksin tiba di gudang Dinas kesehatan Kabupaten Parigi Moutong, tentunya akan didistribusi ke setiap Puskesmas yang ada. Maka otomastis pengamanan pun akan disebar.
“Hal ini dilakukan agar proses pendistribusian dan penyuntikan vaksinasi dapat berjalan lancar,” ujarnya. (asw/palu ekspres)