UMKM Mampu Serap 97 Persen Naker, Wapres Dorong Digitalisasi dan Pengembangan SDM

  • Whatsapp
Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin pada acara Puncak Hari UMKM Nasional Tahun 2021 melalui konferensi video di kediaman resmi Wapres Kamis (12/08/2021). foto: setwapres/pe

Wapres mengapresiasi peluncuran SMESCO Indonesia: Center of Excellence, sebagai ruang bagi UMKM untuk memamerkan produknya dan dapat dimanfaatkan juga sebagai sarana pendampingan dan pembelajaran. Ia juga mendorong kepada seluruh jajaran pembina UMKM agar dapat memaksimalkan penggunaan fasilitas ini sehingga UMKM Indonesia dapat terus maju dan berkembang.

“Saya juga mendorong dinas-dinas yang membidangi Koperasi dan UKM provinsi, kabupaten dan kota seluruh lndonesia untuk dapat memanfaatkan fasilitas yang disiapkan Kementerian Koperasi dan UKM ini dalam membantu pelaku UMKM mengembangkan usahanya,” pungkas Wapres.

Bacaan Lainnya

Sebelumnya Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki menyampaikan, bahwa ditengah pandemi Covid-19 ini, peringatan Hari UMKM Nasional Tahun 2021 merupakan momentum yang tepat untuk kembali menguatkan komitmen bersama dalam mengembangkan salah satu kontributor perkonomian nasional, yaitu UMKM.

“Seiring daya upaya dan kerja bersama dalam terus memitigasi dampak pandemi bagi UMKM, saya berharap kesempatan ini dapat kita manfaatkan untuk mempersiapkan kebangkitan UMKM Indonesia untuk meraja dan mengangkasa kembali sembari beradaptasi ditengah disrupsi pandemi untuk mempersiapkan transformasi UMKM masa depan,” urai Teten.

Hadir dalam acara ini Deputi Gubernur Bank Indonesia Doni Primanto Joewono, para pejabat eselon 1 dan 2 Kementerian Koperasi dan UKM, beberapa perwakilan dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian BUMN, para Direktur Utama BUMN, dan Kepala Dinas Koperasi dan UMKM seluruh Indonesia. (BPMI-Setwapres/aaa/pe)

Pos terkait