Sementara, di tingkat kabupaten, peraih peringkat I adalah Kabupaten Cilacap; peringkat II Kabupaten Brebes; Peringkat III Kabupaten Ngawi; Peringkat IV Kabupaten Ogan Komering Ulu Timur; dan peringkat V Kabupaten Gresik.
Untuk kategori Nilai Ekspor Komoditas Pertanian Tertinggi periode Januari 2020 sampai dengan Juni 2021 di tingkat Provinsi, peraih peringkat I adalah Provinsi Jawa Tengah; peringkat II Provinsi Kalimantan Timur; peringkat III Provinsi Jambi; peringkat IV Provinsi Kalimantan Barat; dan peringkat V Provinsi Sulawesi Utara. Sedangkan di tingkat kabupaten, peraih peringkat I adalah Kabupaten Kota Baru; peringkat II Kabupaten Deli Serdang, peringkat III Kabupaten Kotawaringin Barat; peringkat IV Kabupaten Semarang; dan Peringkat V Kabupaten Bintan
Hadir secara langsung Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian Kasdi Subagyono serta Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian Ali Jamil.
Wapres didampingi oleh Kepala Sekretariat Wapres Mohamad Oemar, Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Pembangunan Ekonomi dan Peningkatan Daya Saing Ahmad Erani Yustika, serta Staf Khusus Wapres Bambang Widianto dan Masduki Baidlowi. (Setwapres/aaa/pe)