Gempa Berpotensi Tsunami, Warga di Dua Kecamatan di Selayar Dievakuasi

  • Whatsapp
Bangunan yang terdampak gempa magnitudo 7,5 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Selasa (14/12/2021). Foto: Istimewa

PALUEKSPRES, MAKASSAR – Badan Meteorologi dan Klimatologi (BMKG) telah mencabut peringatan dini tsunami yang diakibatkan pasca-gempa dengan magnitudo (M) 7,5, yang berpusat di sekitar Larantuka, NTT.
Salah satu daerah di Sulawesi Selatan yang dinyatakan berpotensi tsunami dan berstatus siaga yaitu Kabupaten Kepulauan Selayar.
Bupati Selayar Basli Ali membenarkan kejadian tersebut. Ia menyebut saat ini pihaknya telah mengevakuasi masyarakat di dua kecamatan yakni kecamatann Pasimarannu dan Kecamatan Passilambena ke daerah dataran tinggi.
“Di Selayar ada beberapa tempat yang terdampak cuma yang parah ini di kecamatan Pasimarannu ini alhamdulillah masyarakat sudah kita evakuasi semua untuk kedataran tinggi memang ada bangunan yang roboh tapi itu kami belum terlalu fokus disitu, kita fokus dulu menyelamatkan dulu masyarakat (evakuasi) yang kedua kecamatan Pasilambena,” ungkapnya via telepon Selasa (14/12/2021), dikutip dari Rakyatsulsel.com.

Warga masih mengungsi di lokasi pengungsian. Foto: Istimewa

Lanjut, Basli mengungkapkan salah satu kecamatan yakni Kecamatan Pasilambena yang merupakan lokasi terdekat dari titik gempa mengalami jaringan terputus, sehingga Ia memutuskan akan meninjau langsung ke lokasi tersebut.
“kecamatan pasilambena itu yang terdekat dari pusat gempa itu sama sekali belum ada info masih yang kita terima, karena jaringan telekomunikasi yang terpustus jadi kemungkinan saya akan kesana meninjau karena perjalanan itu sekitar 18 jam dari ibukota kecamatan naik kapal, tapi saya kesana tinjau langsung,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Basli menambahkan untuk saat ini pihaknya belum menerima adanya laporan korban jiwa akibat gempa bumi serta pihaknya akan berfokus untuk mengevakuasi dan menenangkan masyarakat.
Sementara, Sementara, Kepala Bidang Rehabilitasi dan dan Rekonstruksi BPBD Sulsel, Zubair Abdi mengatakan, masih menunggu laporan resmi dari BPBD Selayar terkait kerusakan yang diakibatkan oleh gempa bumi.
“Kami menunggu hasil assesment dari BPBD Selayar. Kamibaru dikirimkan foto kerusakan sekolah yang roboh dan retak tetapi kami menunggu laporan hitungan cepatnya juga,” pungkasnya. (rakyatsulsel/paluekspres)

Pos terkait