PALUEKSPRES, PALU- Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin menyempatkan diri berkunjung ke Pondok Pesantren Alkhairaat, Palu Barat, Palu, serangkaian kunjungan kerjanya di Provinsi Sulawesi Tengah, Kamis malam (6/1/22).
Juru Bicara Wapres Masduki Baidlowi, menuturkan relasi antara Wapres dengan Pondok Pesantren Alkhairaat Palu yaitu adanya kesamaan pada paham keagamaan.
“Hubungan Alkhairaat dengan Wapres, secara akidah Alkhairaat bagian dari ahli sunnah wal jamaah, jadi punya hubungan yang sangat dekat secara paham keagamaan dengan Wapres, pungkasnya.
Sebelumnya menurut Masduki Wapres menyampaikan perhatian kepada pentingnya fungsi pesantren.