Sebagai solusinya, pasangan Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido mengusung program Berani Tangkap Bahari yang akan memberikan dukungan penuh kepada nelayan lokal.
Program ini mencakup penyediaan kapal pajeko untuk nelayan setempat serta perlindungan keselamatan melalui jaminan asuransi.
“Kami ingin nelayan lokal tidak lagi menjadi penonton di lautnya sendiri. Dengan kapal yang memadai, nelayan kita akan mampu bersaing dan menjaga kekayaan laut Banggai,” ujar Anwar Hafid. ***