Wuih…Habib Rizieq Punya Visa Khusus, Bebas Keluar Masuk Kapan Saja

  • Whatsapp

PALU EKSPRES, JAKARTA – Pemerintah Arab Saudi dikabarkan telah memperpanjang visa Habib Rizieq Shihab. Hal ini menandakan dia tak akan pulang ke Indonesia dalam waktu dekat.

Kuasa Hukum Rizieq Shihab Sugito Atmo Pawiro mengatakan, visa khusus ini telah dikeluarkan oleh Pemerintah Arab Saudi.

Bacaan Lainnya

“Sudah perpanjangan visa secara khusus dari Istana di Saudi sejak bulan lalu,” kata dia, Minggu (11/6).

Namun dia belum tahu, apakah visa itu berlaku setahun seperti yang direncanakan sebelumnya atau ada batas waktu tertentu.

“Saya belum tahu persis, tapi yang jelas lumayan lama lah,” sambung dia.

Sementara Kapitra Ampera yang juga kuasa hukum Rizieq menerangkan, visa khusus itu membuat Rizieq yang kini berstatus tersangka atas kasus chat mesum itu bisa bebas keluar masuk Arab Saudi.

“Bebas keluar masuk kapan saja,” kata dia.

Dia juga menyebut bahwa soal rencana kepulangan Rizieq pada 12 Juni adalah berita bohong. “Hoaks itu,” tambah dia.

Diketahui bahwa saat ini Rizieq menjadi salah satu orang yang diburu Polda Metro Jaya. Pasalnya semenjak ditetapkan sebagai tersangka, Rizieq enggan pulang ke Tanah Air karena merasa telah dikriminalisasi.

(Fajar/PE)

Pos terkait