Segini Total Hadiah TDCC 2017

  • Whatsapp

PALU EKSPRES, PALU – Total hadiah yang bakal diperebutkan di ajang balap sepeda TDCC 2017, senilai Rp600 juta. Sejumlah negara yang telah mengonfirmasi berpartisipasi pada event ini. Di antaranya, Jepang, Malaysia, Thailand, Australia dan sejumlah negara lainnya. Total ada 30 negara yang menyatakan keikutsertaannya di ajang yang membentang di 5 kabupaten/kota ini.

Ajang balap sepeda skala Internasional dengan nama Tour de Central Celebes yang digeber 6 – 8 November 2107 nanti menjadi ajang pertaruhan Sulawesi Tengah sebagai tuan rumah. Race Director TDCC 2017, Hasan, Jumat 27 Oktober 2017, mengatakan, secara fisik persiapan panitia kini sudah 90 persen. Tidak saja lintasan tetap juga hal-hal yang berkaitan non teknis sudah dicek dan dipastikan, pihaknya sudah siap menggelar kejuaraan bergengsi tersebut.

Bacaan Lainnya

Ia mengatakan, saat ini sudah ada 13 tim yang sudah dikonfirmasi. Dan dua tim lainnya masih berada di Malaysia mengikuti even lainnya. Rencananya 2 tim tersebut, akan segera menyusul ke Indonesia khususnya Sulteng.

Pihak kepolisisan juga sudah menyiapkan pengamanan untuk para peserta TDCC tersebut. Dan akan menutup jalan pada tanggala 6-8 November, di beberapa titik jalur yang akan dilintasi oleh para pembalap sepeda TDCC.

“Diharapkan dalam ajang ini, dapat mempromosikan keindahan alam Kota Palu, Sulteng sehingga Kota Palu, dapat dikunjung oleh para wisatawan dan juga tentunya hal tersebut, dapat menggerakan perekonomian daerah agar terus mengalami peningkatan,” imbuhnya.

(mg2/palu Ekspres)

Pos terkait