PALU EKSPRES, PALU– Wali Kota Palu Hidayat kembali mendapat penghargaan. Kali ini pada bidang kepariwisataan. Hidayat dinilai memiliki komitmen, inovasi,kreasi, performance dan leadership dalam mengembangkan kepariwisataan Indonesia.
Penghargaan itu diberikan oleh Kementerian Pariwisata Republik Indonesia dalam ajang malam penganugerahan Yokatta Wonderfull Indonesia Tourism Award 2018 di Balairung Soesilo Soedarman Gedung Sapta Pesona Jakarta. Kantor Kementerian Pariwisata (Kemenpar)RI, Jumat malam 20 Juli 2018.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kota Palu, Nathan Pagasongan menyebut, Wali Kota Palu dinilai memiliki komitmen terhadap pengembangan pariwisata daerah dalam upaya mewujudkan capaian target 20 juta kunjungan wisatawan manca negara pada tahun 2019.
Menurutnya penghargaan itu merupakan bentuk apresiasi bagi pemerintah kab/kota dengan berpedoman pada indikator, kinerja usaha pariwisata. Indeks daya saing pariwisata Indonesia. Serta Indonesia Attrativeness Award dimensi pariwisata dan penghargaan internasional dan nasional.
Ajang Yokatta Wonderfull Indonesia Tourism Award 2018, sebagai mana penjelasan Menteri Pariwisata (Memoar) RI, Arief Yahya, digelar untuk mendorong pemerintah daerah kabupaten/kota dalam membangun potensi pariwisata daerah. Sekaligus mendukung pariwisata nasional yang ditetapkan sebagai leading sector perekonomian nasional.
Dalam ajang tersebut, ada empat indikator penghargaan internasional dan nasional. Penghargaan nasional diantaranya memasukkan award Indonesia Sustainable
Tourism Award (ISTA) yang dilaksanakan Kemenpar RI.
Penghargaan itu dijadikan tolak ukur atau kalibrasi bahwa para pemenang dalam ajang tersebut adalah kabupaten kota yang berkomitmen menerapkan program pembangunan pariwisata berkelanjutan dalam mengembangkan pariwisata daerahnya.
Sebelumnya jelas Nathan, Wali Kota Palu menerima penghargaan atas konsep pembangunan daerah berkelanjutan dengan perencanaan terbaik.
(mdi/palu ekspres).