Percasi Kota Palu Gelar Raker, 3 Agenda Kerja Menyongsong Prestasi

  • Whatsapp
Para pengurus Percasi Kota Palu foto bersama usai menggelar rapat kerja, Sabtu (26/6/2021) di Warkop Catur Jalan Cempedak Kota Palu. Foto: Abidin/PE

PALU EKSPRES, PALU– Pengurus Kota (Pengkot) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), menggelar rapat kerja (Raker), Sabtu (26/6/2021), di Kafe Catur Jalan Cempedak 2 Kota Palu.

“Sekretariat  Percasi Kota Palu berada di Jalan Rajawali, namun  kali ini rapat kerja bukan dilaksanakan di  sekretariat tapi mengambil tempat di Kafe Catur di Jalan Cempedak,” kata Ketua Umum Pengkot Percasi Palu, Syafrudin, kepada media ini usai pelaksanaan Raker.

Bacaan Lainnya

Ia menjelaskan, pelaksanaaan Raker kali ini  merupakan amanah dari hasil musyawarah luar biasa Percasi Kota Palu yang dilaksanakan pada 10 April 2021 lalu di Hotel Paramashu. “Raker kita laksanakan setelah musyawarah luar biasa Percasi dua bulan lalu,” kata Syafrudin.

Di tempat yang sama,  Ketua Harian Pengkot Percasi  Palu, Iptu M. Tarigan, SH  mengaku bersyukur kepengurusan Percasi Kota Palu bisa melaksanakan rapat kerja sebagai tindaklanjut program yang sudah ditetapkan pada musyawarah luar biasa pada 10 April 2021.

Adapun program kerja yang dihasilkan pada Raker kali ini kata Iptu M Tarigan, terdiri dari 3 poin.

Pertama, Sosialisasi dan pengenalan olahraga catur di kalangan masyarakat Kota Palu akan lebih diintensifkan sebagai upaya meningkatkan performance permainan catur.

Ke dua, Peningkatan pembinaan olahraga catur di kalangan siswa siswi mulai dari tingkat sekolah dasar hingga sekolah lanjutan atas, sebagai upaya melahirkan pecatur cilik Kota Palu. Termasuk pembinaan di tingkat dewasa untuk melahirkan atlit-atlit catur yang bisa mengharumkan Kota Palu pada khususnya, dan Provinsi Sulawesi Tengah pada umumnya.

Ke tiga, mengupayakan sumber pendanaan untuk kesinambungan pelaksanaan program kegiatan Percasi Kota Palu, baik melalui  alokasi anggaran dari KONI Palu maupun sumber dana dari anggota Pengkot Percasi Palu.

“Karena Percasi sifatnya berada di bawah naungan KONI Kota Palu, tentu berharap anggaran dari Pemerintah Kota Palu melalui KONI. Tentu juga pendanaan dari anggota berdasarkan hasil pembicaraan dari para anggota itu sendiri,” kata Tarigan.

Pelaksanaan musyawarah kerja tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat yang dihadiri di antaranya, Sekretaris Pengkot Percasi Palu, Marihot Pakpahan, M.Si,  wasit nasional Joppie Mendur, WN, NP, serta para pengurus Percasi Kota Palu. (bid/palu ekspres)

Pos terkait