PALUEKSPRES, PARIMO – Kebakaran melanda salah satu rumah warga di Jalan Matalemo, Desa Bambalemo, Kecamatan Parigi, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng), Senin (15/11/2021) malam sekitar pukul 19.30 WITA.
Penyebab kebakaran diduga berasal dari sisa sampah yang dibakar oleh pemilik rumah bernama Yamsin. “Sumber api asalnya dari sampah yang saya bakar, kemudian ada semacam ledakan dan menyambar tumpukan kardus lalu api menjalar ke bagian atap dapur,” ungkap Yamsin.
Yamsin menuturkan, sekitar pukul 18.00 WITA, ia membakar tumpukan sampah yang tidak jauh dari rumahnya. Beruntung dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa.
Menurutnya, kobaran api juga tidak berlangsung lama karena warga setempat langsung memadamkan api dengan alat seadanya sembari menunggu mobil pemadam kebakaran (Damkar) tiba di lokasi kebakaran.
“Untungnya, semua barang-barang berharga yang ada di dalam rumah semua berhasil diselamatkan dengan bantuan dari warga setempat,” ujarnya.
Namun kata dia, ada juga beberapa barang layak pakai yang tersimpan di gudang ikut terbakar, misalnya mesin cuci, kereta bayi, sepeda, ranjang, meja makan, dan sejumlah pakaian layak pakai.
Selain itu tambahnya, puluhan ayam peliharaan yang ada didalam kandang miliknya juga ikut terbakar, karena tidak sempat diselamatkan.” Untuk kerigian belum bisa kami taksir, sebab belum diketahui pasti barang apa saja yang terbakar,” ujarnya.
Menurutya, untuk sementara, ia bersama keluarga numpang tinggal dirumah keluarga. Sebab, lantai basah dan kondisi dalam rumah juga masih berantakan.
Pantauan media ini, ratusan warga setempat berjibaku memadamkan api dengan menggunakan peralatan seadanya. Kemudian tak berselang lama mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Parimo tiba di lokasi memadamkan kobaran api. (asw/paluekspres)