JAKARTA, PE – Inul tidur di kamar Ahok kembali menjadi perbincangan heboh di media sosial (medsos).
Pengakuan itu disampaikaikan langsung oleh Basuki Tajahaja Purnama alias Ahok. Ia menyebut pedangdut Inul Daratista pernah tidur di kamar rumahnya di Belitung Timur.
Video pengakuan Ahok tersebut beredar di tengah memanasnya pemberitaan terkait dugaan penghinaan ulama yang dilakukan Inul Daratista.
Dalam video itu, Ahok menyebut Inul pernah tidur di kamarnya. Video yang diposting pada tanggal 11 November 2013 itu berdurasi 10 menit 24 detik.
Pada menit kelima, Ahok menyebut Inul Daratista pernah tidur di kamarnya. Bahkan Ahok menunjukkan kamar tersebut.
Pengakuan serupa kembali dilontarkan Ahok saat menjadi bintang tamu di acara Dangdut Academy 4.
Saat itu, salah satu pembaca acara, Irfan Hakim, bertanya kepada Ahok perihal nostalgia apa yang dilakukan Ahok bersama Inul.
“Tapi tadi katanya lagi bernostalgia dengan Mbak Inul, emang ada nostalgia apa?” tanya Irfan.
Ahok kemudian membeberkan nostalgianya bersama Inul. Ahok menyebut Inul pernah tidur di kamarnya saat berkunjung ke Belitung.
“Dulu, Mbak Inul waktu ke Belitung, tidurnya di kamar saya, lho,” jawab Ahok.
Jawabannya itu lantas membuat seisi studio gempar, yang kemudian membuat para pembawa acara memberondong pertanyaan tentang pernyataan Ahok itu.
“Eh, dengerin dulu, tenang dong. Mbak Inul tidurnya sama Mas Adam, saya tidur sama Mak gua. Kamar tidurnya dipinjem,” tambah Ahok.
Seisi studio yang tadinya gempar, seketika menjadi cair. Ya, itu hanyalah humor yang dilontarkan Ahok dalam acara tersebut.
Sebelumnya, pedangdut Inul Daratista menghebohkan publik setelah membuat postingan kontroversial. Ia dianggap menghina ulama karena menyinggung agama dan surban.
“Yang sok alim dan otaknya di dengkul pasti mikirnya agama gak mikir beliau gubernur bpk kita semua hahahahaa. Aku seh gak lihat beliau lagi nyalon lagi. Aku cuma bayangin yang pake syurban bisa mojok ama wanita sambil main sex skype itu piyeee critane bisa jd panutan,” tulis Inul.
Postingan itu sontak memicu reaksi dari netizen. Inul langsung dibuly. Bahkan, seruan boikot Inul Daratista sempat menjadi tranding topic.