Harganas ke-31 Tingkat Sulteng, Sekdaprov Ajak Seluruh Stakeholder Bersinergi Turunkan Stunting

  • Whatsapp
Sekdaprov Sulteng Novalina menghadiri Peringatan Puncak HARGANAS ke-31 Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2024, Rabu (7/8/2024), di Sriti Convention Hall. Foto: Humas Pemprov

Palu, PaluEkspres.com – Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Sulteng Novalina menghadiri Peringatan Puncak Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-31 Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2024, Rabu (7/8/2024), di Sriti Convention Hall.

Peringatan Hari Keluarga Nasional (HARGANAS) ke-31 tahun 2024 mengusung tema “Keluarga Berkualitas Menuju Indonesia Emas”.

Bacaan Lainnya

Mengawali sambutanya, Sekdaprov Novalina menyampaikan ucapan selamat datang kepada kepala BKKBN RI yang diwakili Sekretaris Utama BKKBN RI Tavis Agus Rayanto bersama rombongan di Negeri Seribu Megalit Provinsi Sulawesi Tengah.

“Selamat hari keluarga kepada seluruh keluarga di Sulawesi Tengah”, ucap Sekdaprov Novalina

Selain itu kata Novalina, peringatan hari keluarga tahun ini, seiring dengan terbitnya Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 3 Tahun 2022 tentang optimalisasi kampung keluarga berkualitas.

Dijelaskannya juga, berdasarkan hasil Survey Kesehatan Indonesia (SKI) tahun 2023, prevalensi stunting Sulawesi Tengah sebesar 27,2 persen, sedangkan nasional 21,5 persen. Selain itu, masih tingginya angka wasting atau gizi buruk sebesar 12,9 persen, dan underweight atau gizi kurang sebesar 24,4 persen, serta overweight atau gizi lebih sebesar 2,6 persen.

“Maka dari itu mari kita bersama-sama besinergi dan berkolaborasi mengurangi Stunting dan mencari jalan keluarnya”, ajak Novalina

Terakhir, ia berharap melalui momentum peringatan hari keluarga ini, kualitas keluarga dapat terus meningkat sebagai upaya mewujudkan gerak cepat menuju Sulawesi Tengah lebih sejahtera dan lebih maju.

Sebelumnya, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB) Provinsi Sulawesi Tengah Tuty Zarfiana melaporkan bahws peringatan ini bertujuan untuk mensinergikan gerak dan langkah keluarga Indonesia dalam upaya meningkatkan peran stakeholder, tokoh masyarakat dalam pembangunan serta kewajiban berkeluarga.

“Semoga momentum kegiatan hari ini adalah waktu yang tepat merefleksikan pentingnya peran keluarga dalam kehidupan kita”, harap Kadis P2KB Tuty Zarfiana

Diakhir acara, dilakukan pemberian penghargaan kepada Kabupaten dan Kota serta Stakeholder terkait. Selain itu, launching Aplikasi Population Clock yang berfungsi untuk mengetahui jumlah penduduk, jumlah kematian dan jumlah kelahiran.

Pos terkait