Palu, PaluEkspres.com– Empat pasangan calon (Paslon) bupati dan wakil bupati Sigi menghadiri deklarasi Kampanye Damai yang dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Sigi, Senin malam (23/9/2024), di halaman Kantor KPU Sigi.
Ke empat Paslon tersebut adalah, Mohamad Rizal Intjenae, S.Sos., M.Si- Dr. Samuel Yansen Pongi, S.E., M.Si; Dr. H. Mohamad Agus Rahmat Lamakarate, S.P., M.E.S- Semuel Riga, S.E.; dr. Nirwansyah Parampasi, Sp.P.A- Hesty Yulita; Drs. H. Husen Habibu, M.H.I- Ajub Willem Darawia, S.T., M.T.
Deklarasi ini dilaksanakan sebagai rangkaian dari rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut Paslon pemilihan tahun 2024 di Kabupaten Sigi.
Pada acara tersebut, seluruh pasangan calon mendeklarasikan kesiapannya mewujudkan Pilkada damai yang dipandu Komisioner KPU Sigi, Suwandi.
Tiga poin isi deklarasi kampanye damai yaitu Setiap Paslon, Parpol pengusul beserta tim kampanye dan para pendukung berjanji:
- Mewujudkan Pemilihan yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil.
- Melaksanakan Kampanye Pemilihan yang aman, tertib dan damai, berintegritas.
- Melaksanakan kampanye pemilihan berdasarkan peraturan perundang-undangan.
Para Paslon bersama para pendukungnya juga mengucapkan ikrar kesiapan mewujudkan kampanye damai dipandu salah seorang personel Polres Sigi. Usai pembacaan naskah deklarasi, satu per satu paslon pun secara bergantian menandatangani deklarasi kampanye damai 2024.
Dimulai dari paslon nomor urut 1, Mohamad Rizal Intjenae, S.Sos., M.Si- Dr. Samuel Yansen Pongi. Disusul paslon nomor urut 2, Dr. H. Mohamad Agus Rahmat Lamakarate, S.P., M.E.S- Semuel Riga, S.E., nomor urut 3, dr. Nirwansyah Parampasi, Sp.P.A- Hesty Yulita, dan nomor urut 4, Drs. H. Husen Habibu, M.H.I- Ajub Willem Darawia, S.T., M.T.
Penandatanganan piagam juga diikuti Forkopimda yang hadir, diikuti perwakilan parpol yang terlibat di Pilkada Sigi 2024. (bid/paluekspres)