PALU EKSPRES, JAKARTA – Karteker pelatih Persipura Jayapura Mettu Dwaramuri blak-blakan tentang keberhasilan timnya mencuri poin penuh di kandang Persela Lamongan, Stadion Surajaya, Rabu (14/6) malam. Mettu menyebut, Persipura tak akan terpengaruh dengan absennya satu-dua pemain andalan.
Persipura datang ke Lamongan dalam kondisi compang-camping. Liestiadi mundur sebagai pelatih kepala. Persipura tak diperkuat tiga pemain utama yang absen karena hukuman kartu kuning dan sanksi larangan bermain, yakni kapten Boaz Salossa, Ian Louis Kabes dan Marinus Mariyanto Wanewar.
Rupanya absennya tiga pemain ini terbukti tak memberikan dampak ke permainan tim berjuluk Mutiara Hitam itu. Persipura tampil sangat bagus di Lamongan. Mereka pulang dengan kepala tegak setelah memenangkan laga lewat gol tunggal Addison Alves pada menit ke-66.
“Kami tidak ada pemain inti-cadangan, semuanya sama. Itu tergantung pada persiapan kami. Dan memang kami sudah persiapkan sebaik mungkin untuk pertandingan ini. Itu rahasia kami,” beber Mettu dalam konferensi pers pasca pertandingan.
Mettu dan Alan Haviludin yang ditunjuk sebagai karteker pelatih Persipura memang memiliki tugas berat. Mereka harus mengangkat moral dan semangat juang tim ini pasca dua kekalahan beruntun atas PSM Makassar dan Madura United.
Dengan jangka waktu seminggu, duet Mettu dan Alan berhasil mengembalikan Persipura je jalur positif lewat kemenangan di kandang Persela. “Bukan hanya strategi, tapi bagaimana kami persiapkan pemain untuk menghadapi tuan rumah Persela,” imbuhnya.
Selain mempersiapkan strategi, Mettu dan Alan juga memotivasi para pemain Persipura agar tak melakukan banyak pelanggaran. Hasilnya cukup bagus. Tak ada kartu merah untuk pemain Persipura pada partai di Surajaya.
“Kami sudah beri tahu ke pemain, apabila terjadi kartu, tim yang merugi. Kami sampaikan bagaimana mereka harus bermain sabar. Sebab sepak bola harus sabar, dalam arti kami harus menguasai diri sendiri,” tutup Mettu.
(saf/JPG)