“Tahun ini baru kita anggarkan kembali melalui kerjasama investasi. Rencana kami mengganti semua bolam PJU dengan Nilam LED hemat energi,”jelasnya.
Selanjutnya soal pendataan penerima stimulan. Hidayat mengaku data sebenarnya sudah klop di angka 50 ribu lebih. Namun hampir dua tahun pascabencana, ribuan orang kembali dari luar lalu melaporkan kembali kerusakan rumahnya.
“Sulit kami menjelaskan secara detail bagaimana perkembangan Huntap dan stimulan dengan waktu yang sangat terbatas ini,”ujar Hidayat.
Meski begitu, debat publik putaran pertama berjalan lancar dan aman. Debat dilakukan dengan menerapkan standar protokol kesehatan pencegahan Covid 19. (mdi/palu ekspres)