Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE mengatakan akan menganggarkan besar kepada KORMI Kota Palu.”Saya minta Ibu Sekretaris Daerah agar anggaran KORMI Kota Palu tahun 2023 anggarkan. Kita anggarkan Rp1,5 Miliar.”
Demikian Wali Kota Hadianto saat menghadiri Pengukuhan Induk Organisasi (INORGA) sebagai Anggota Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kota Palu tahun 2022.
Pengukuhan berlangsung di Baruga Lapangan Vatulemo Kota Palu Minggu, (16/10/2022).
Baca juga : Dilantik di Lapangan Vatulemo, Ini Janji dr Reny Lamadjido Kepada KAHMI Palu
Wali Kota Hadi menyebut bahwa KORMI merupakan wujud Pemerintah membangun kreativitas dirinya. Menghimpun semua keinginan masyarakat agar bisa menemukan eksistensinya.
Untuk itu, Wali Kota berpesan agar KORMI menjadi agen perubahan bagi Kota Palu. Untuk menyambung lidah pemerintah kepada masyarakat.
Wali Kota juga meminta agar pelaksanaan Pekan Olahraga KORMI ke depan berlangsung bersamaan dengan perayaan Hari Ulang Tahun Kota Palu.
Baca juga : Rapat Pemuda Gereja Toraja, Ini Harapan Wawali Kota Palu
“Saya minta KORMI juga bangun komunikasi dengan KONI. Apalagi KORMI dan KONI itu sejajar. Silakan komunikasi,” katanya.
Hadir pula dalam pengukuhan itu Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti Pettalolo, dan Anggota DPRD Kota Palu, Mutmainnah Corona dan Ketua Umum KORMI Kota Palu, Sudaryano R. Lamangkona.
(aaa/PaluEksres)