Bersama:
Jean Simon Djaelangkara, BSc(melb), CIDESCO Int Diploma (Sing)
Medical Aesthetician Managing Director, Skin Origin.
Pertanyaan: Hallo, Mbak Jean, saya Rini. Saya ingin konsultasi soal jerawat saya. Jerawat saya membandel, meski sudah diobati tetapi masih saja nggak sembuh-sembuh. Bagaimana yah cara menghilangkannya. Terus biar tidak bopeng apa yang harus dilakukan? Terimakasih mbak Jean.
(Alamat, Jalan Dewi Sartika, Palu, 081341098xxx)
Jawaban: Hai, Rini, jerawat itu sebenarnya adalah peradangan yang terjadi di bagian bawah kulit yang melibatkan jaringan philos sebaceous yang terlalu aktif. Nah, sebaiknya nih kalau jerawat, wajahnya jangan diapa-apain. Cara penanganan jerawat pun bisa ditinjau berdasarkan tipe-tipe jerawat. Ada tergolong ringan, moderet dan tipe jerawat membandel. Tipe jerawat ini yang lazim dikenal dengan istilah jerawat batu. Jerawat awalnya adalah komedo yang terekspos keluar dan mengalami infeksi karena bakteri kemudian menjadi meradang dan bisa bernanah karena disentil dengan tangan yang kotor.
Nah, kalau jerawat karena masalah hormon pubertas, tak perlu harus menggunakan obat jerawat. Cukup menggunakan sabun muka. Karena pemicu jerawat adalah kelenjar minyak yang berlebihan akibat hormon pubertas. Pencegahannya, sebaiknya bersihkan muka minimal 3 kali sehari. Jangan berlebihan. Karena berlebihan, justru bisa menghilangkan minyak pada kulit wajah. Karena bila kulit wajah terlalu kering, kadar air kurang menyebabkan kulit menjadi tak sehat. Akibatnya, bila terpapar bakteri mudah menimbulkan jerawat.
Dan, bagi yang memiliki kadar minyak yang cukup tinggi sebaiknya menghindari makanan yang mengandung tinggi protein. Seperti kacang-kacangan, cokelat manis dan daging. Untuk penanganan lebih lanjut, tindakan yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan facial wajah. Facial wajah membantu mengurangi aktivitas kelenjar minyak yang berlebihan. Selama facial bagian yang terkena jerawat tak perlu dipencet. Itu agar tidak menimbulkan trauma atau luka pada wajah yang menyebabkan bopeng.
Bagi yang memiliki jerawat bandel atau jerawat batu dapat melakukan tindakan penanganan lebih lanjut berupa penggunaan alat IPL. IPL adalah salah satu alat yang dimiliki oleh Skin Origin Palu. Alat ini mengeluarkan cahaya. Sistem cahaya bila ditembakan akan diserap sama pembuluh darah yang meradang akibat jerawat sehingga pembuluh darahnya ciut, peradangannya pun akan turun. Panas yang bersumber dari IPL pun dapat mengecilkan kelenjar minyak yang aktif. Sistem cahayanya bisa mematikan jerawat dan tidak meninggalkan bekas samasekali. Cahaya yang dikeluarkan pun aman untuk kulit karena bukan katagori cahaya dari sinar laser. Demikian Rini. Semoga bermanfaat yah dan jerawatnya cepat menghilang.(mrs/*)