Mal Tatura Disarankan Jadi Hotel Daerah

  • Whatsapp

PALU EKSPRES, PALU – Ketua Dewan Kota (Dekot) Palu Ishak Cae menyarankan Pemkot mengubah Mall Tatura menjadi hotel daerah. Agar nantinya penerimaan daerah dimasa mendatang bisa lebih meningkat.
“Kalau saya, lebih baik nanti dijadikan sebagai hotel daerah,”kata Ishak Cae, Jumat pekan lalu.

Bacaan Lainnya

Hamsir. Foto: Dok
Sejauh ini Ishak mengaku belum mengetahui apa rencana Pemkot, sebagai pemegang saham mayoritas atas mall yang dibangun sejak tahun 2006 tersebut.
Pemkot kata dia belum mengoordinasikan hal itu.
Ditanya soal kemungkinan anggaran daerah digunakan untuk pembangunan gedung mall Tatura, Ishak menyebut APBD Kota Palu tidak mampu untuk hal tersebut.
Dia mengatakan, pembangunan Mall Tatura sebelumnya saja hanya menggunakan dana pinjaman dari perbankan.
“APBD kita mana cukup,” tukasnya. Sementara itu Anggota Dekot, Hamsir menyarankan Pemkot segera mengajukan perencanaan atas mall Tatura. Perencanaan itu kata dia harus memuat kajian-kajian mulai dari potensi dan kemanfaatan dimasa mendatang. Termasuk perbandingan atas potensi pengembangan mal tersebut. “Karena memang mall Tatura itu, meski Pemkot sebagai pemegang saham terbesar, kontribusinya masih kecil selama ini,” kata Hamsir.
Pilihan menjadikan mall Tatura sebagai hotel daerah menurut dia bisa dijadikan pilihan. Asalkan kegiatannya nanti bisa memberi kontribusi yang besar bagi daerah.
Untuk itu Hamsir berharap, Pemkot Palu bisa segera menyusun perencanaan atas pemanfaatan mal Tatura dimasa mendatang.
“Kalau saya segera usulkan rencananya seperti apa. Muat kajian dan perbandingan. Misalnya untuk rencana hotel, maka diperbandingkan potensinya dengan hotel daerah di tempat lain. Apakah menguntungkan atau tidak,” papar Hamsir.
Bahkan kata Hamsir, jika Pemkot memang kebingungan atau tidak punya rencana matang, maka sebaiknya aset tersebut dijual kepada pihak lain.

(mdi/Palu ekspres)

Pos terkait