Bagian Kedua
Oleh Hasna, S.Pd., M.Pd. (Dosen FKIP UNTAD, Mahasiswa S3 UNESA)
KEBENARAN yang bersifat mutlak adalah kebenaran yang kita peroleh melalui proses berpikir yang benar, mulai dari memastikan adanya Pencipta, belajar tentang Pencipta pada agama, memilih agama dengan konsep ke-Tuhan-an yang benar. Kemudian mengkaji kitab yang dibawah oleh utusan Pencipta yang dijelaskan dalam agama yang kita pilih tersebut. Selanjutnya melaksanakan isi kitab tersebut untuk membuktikan ilmu yang diperoleh dari kitab tersebut.
Jika kita tidak melakukan proses berpikir dengan benar dalam menentukan tindakan apa yang akan kita ambil untuk mengatasi setiap masalah dalam hidup kita yang salah satunya adalah mencari/menanti jodoh, maka pasti kita akan mengalami kesengsaraan terutama kesengsaraan batin. Kesengsaraan batin akan bisa mengakibatkan kesengsaraan fisik pula. Sedangkan jika kita sengsara secara fisik saja dan batin kita masih sehat, maka insya Allah kita masih bisa bertahan.
Sangat banyak hal yang bisa kita saksikan yang menunjukkan bahwa ada yang lebih berkuasa atas diri kita yang menentukan apa yang akan menimpa diri kita tanpa bisa kita kendalikan sendiri seperti kita lahir dari perut siapa, warna kulit kita, tidak semua hal yang kita rencanakan itu berhasil kita laksanakan, banyak hal yang terjadi pada diri kita yang sebenarnya kita tidak inginkan terjadi dan lain sebagainya.
Kesemuanya itu seharusnya menyadarkan kita bahwa ada yang menguasai kita. Oleh karena itu kita sangat perlu mencari tahu siapakah yang paling berkuasa atas diri kita dan mencari petunjuk dari Sang Penguasa tersebut tentang apa yang harus kita lakukan untuk menyelesaikan masalah yang kita hadapi.
Adapun pandangan kebahagiaan itu berdasarkan pandangan Allah SWT sebagai Pencipta manusia Yang Maha Mengetahui atas segala sesuatu baik yang sudah terjadi, sedang terjadi, maupun yang akan terjadi, maka pasti akan muncul pandangan yang sama antara manusia satu dengan manusia lainnya. Wanita cantik atau lelaki tampan dan kaya merupakan salah satu sumber kebahagiaan tetapi bukan satu-satunya sumber kebahagiaan.