55 Relawan Demokrasi di Parimo ikut Bimtek

  • Whatsapp

PALU EKSPRES, PARIGI– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) menggelar bimbingan teknis (Bimtek) dan pembekalan relawan demokrasi, berlangsung di aula KPU, Rabu 23 Januari 2019.

Ketua KPU Parimo, Abdul Khair yang ditemui media ini usai kegitan Bimtek mengatakan, tugas utama relawan demokrasi ini adalah untuk membuat kelompok-kelompok di masyarakat, yang sesuai dengan jurusan yang sudah mereka pilih masing-masing.
“Jadi ada yang untuk pemilih pemula, pemilih disabilitas, marginal dan keagamaan, jadi mereka akan buat kelompok-kelompok di masyarakat nantinya, untuk melakukan sosialisasi kepada pemilih susuai dengan jurusanya masing-masing,” jelasnya.

Menurut dia, Pemilu kali ini terbilang rumit. Beda dengan pemilu-pemilu sebelumnya.
Olehnya, Divisi Sumber daya Manusia (SDM) dan Sosialisasi Masyarakat di seluruh Indonesia itu, mengambil langkah untuk semua kabupaten itu, masing-masing menyiapkan 55 orang relawan demokrasi.
“Jadi itu se-kabupaten dan sebelas basis dan mudah-mudahan relawan yang ada ini bisa melaksanakan tugasnya dengan baik,” harapnya.
Dia mengakui, terkait perekrutan relawan demokrasi ini sempat dipermasalahkan. Karena menurutnya, tidak ada sesi wawancara pada saat seleksi relawan demokrasi tersebut.
“Jadi saya jawab, kemarin yang mendaftar itu 63 orang, kemudian ada delapan orang yang tidak lengkap berkasnya, sehingga tersisa 55 orang. Dari 55 orang ini tidak mungkin kita keluarkan dan diseleksi kembali. Sementara, yang dibutuhkan itu memang 55 orang,” ungkapnya.
Dia mengatakan, relawan demokrasi yang terpilih ini semuanya tidak terlibat dalam partai politik. Apabila terlibat atau ketahuan tim sukses dan lainnya, maka relawan tersebut akan dikeluarkan.
“Apabila kedapatan atau ketahuan bahwa dia seorang pengurus partai maupun tim sukses maka dengan sendirinya akan kita ganti,” tegasnya.
(asw/palu ekspres)

 

Pos terkait